WASHINGTON, iNews.id - Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump mengatakan dirinya mempertimbangkan merilis sebagian dari video saat penyerangan terhadap pemimpin ISIS Abu Bakar Al Baghdadi.
Trump pada Senin (29/10/2019) menyebut dia bisa merilis potongan video dari serangan dramatis pasukan AS yang menewaskan Al Baghdadi di Suriah.
"Kami dapat mengambil bagian-bagian tertentu dan merilisnya, kata Trump, seperti dilaporkan AFP, Selasa (29/10/2019).
BACA JUGA: Trump Pastikan Pemimpin ISIS Abu Bakar Al Baghdadi Tewas akibat Ledakan
Operasi oleh pasukan khusus AS di Suriah berlangsung Sabtu (26/10/2019), yang puncaknya mengakibatkan kematian pemimpin buron ISIS.
Ketua Kepala Staf Gabungan AS, Jenderal Mark Milley, mengatakan rekaman momen terakhir kematian Baghdadi masih diperiksa.
"Kami punya video, foto. Kami belum siap untuk merilisnya. Mereka (foto dan video) sedang melalui proses deklasifikasi," kata Milley.
BACA JUGA: Pemimpin ISIS Al Baghdadi Diduga Tewas akibat Serangan AS, Begini Cerita Saksi Mata
Dia menunjukkan bahwa beberapa foto operasi penyerangan dapat dirilis secara publik setelah dideklasifikasi.
Trump mengumumkan serangan itu pada Minggu (27/10/2019); mengatakan Baghdadi tewas karena meledakkan diri dengan rompi bom setelah terpojok oleh serangan tentara AS di sebuah terowongan. Dia tewas bersama dengan tiga anaknya.
BACA JUGA: Abu Bakar Al Baghdadi Tewas, PM Johnson: Pertempuran Lawan ISIS Belum Berakhir
Editor : Nathania Riris Michico
from iNews.id | Inspiring & Informative https://ift.tt/31T7itr
via IFTTT
No comments:
Post a Comment