Gaya bisnis yang ditempuh oleh Kaesang tidaklah mudah. Dia memulai usaha dengan uang tabungan dan bukan dari pinjaman bank.
Menurutnya hal tersebut merupakan salah satu cara meminimalisasi risiko bagi para pemula untuk memulai bisnis. Sebaiknya, jangan mempertaruhkan sesuatu yang belum pasti (dalam hal ini keuntungan) dengan sesuatu yang pasti dibayarkan (bunga dan angsuran).
Untuk para UMKM milenial yang sedang merintis bisnisnya, Kaesang menyarankan janganlah ragu untuk mengambil risiko. Lakukanlah promosi atau endorse agar produk yang ditawarkan lebih dikenal khalayak."Salah satunya jangan pernah pelit untuk promo. Bahkan endorse pun penting untuk mengembangkan brand image," ujar Kaesang Pangarep kepada CNBC Indonesia saat acara Media Gathering Hebat di Jakarta Selatan, Rabu (28/11/2019).
Dia menuturkan jangan sepelekan promo seperti beli 1 gratis 1. Sebab hasil yang di dapat bisa jauh lebih besar dari yang diperkirakan.
Kemudian Kaesang menuturkan kembali bahwa, tantangan berbisnis saat ini adalah banyak munculnya kompetitor sejenis dan semuanya berpacu pada inovasi. (dru)
from CNBC Indonesia https://ift.tt/2ryJZss
via IFTTT
No comments:
Post a Comment