Pages

Saturday, July 20, 2019

Ini Wajah Avenger Marvel saat Ikutan Age Challenge

LOS ANGELES, iNews.id - Keseruan Age Challenge juga menjangkiti para anggota Avengers. Jeremy Renner membagikan gambaran seperti apa para pemeran superhero ini pada 50 tahun mendatang.

Melalui unggahannya di Instagram, pemeran Hawkeye ini memperlihatkan wajah tua Robert Downey Jr (Iron Man), Chris Hemsworth (Captain America), Mark Ruffalo (Hulk), Chris Hemsworth (Thor) serta dirinya

"Wow!! Ketika ENDGAME benar-benar berada di garis akhir," tulisnya seperti dikutip dari Instagram.

Foto unggahan Renner ini mendapat perhatian dari netizen. Bahkan mereka menilai jika penampilan Chris Evans menggunakan aplikasi FaceAppp sama persis dengan versi tua Captain America di Avengers: Endgame.

"Yeah, ternyata Chris Evans masih terlihat seperti Steve Rogers tua dalam Endgame," komentar netizen.

"Ternyata, versi tua Steve Rogers dalam foto ini terlihat sama dengan di film!" tulis netizen.

Editor : Adhityo Fajar



from iNews.id | Inspiring & Informative https://ift.tt/2LEsyQ7
via IFTTT

No comments:

Post a Comment